Categories
Berita Berita KSP COVID-19 Gugus Tugas Kedeputian Kedeputian IV Politik

KSP Mendengar: Pemerintah Permudah Izin UMKM

BANDUNG-Kantor Presiden (KSP) menggelar acara “KSP Mendengar” di Kota Bandung, pada Kamis malam (12/11) yang dihadiri oleh pimpinan 43 organisasi masyarakat dan kepemudaan. Tujuan KSP Mendengar adalah menyerap aspirasi dan keresahan masyarakat khususnya kalangan mahasiswa, buruh, pelaku usaha kecil, dan lainnya terhadap berbagai isu dan permasalahan nasional.

Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Republik Indonesia, Donny Gahral mengatakan, kondisi pandemi virus Covid-19 saat ini berbagai bidang usaha mengalami dampak pelemahan. Pemerintah, melalui UU Cipta Lapangan Kerja akan mempermudah izin Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). “Pemerintah akan menciptakan lapangan kerja baru, menggerakan rakyat membuka usaha sendiri dengan lebih mudah karena perizinan bagi UMKM dipermudah,” ungkap Donny

Ini merupakan wujud kehadiran negara dalam melindungi usaha sektor kecil dan menengah. Donny menambahkan, UMKM memiliki potensi sangat besar untuk menggeliatkan lagi ekonomi Indonesia agar terus bergerak dan bangkit. Nantinya, perizinan UMKM akan lebih fleksibel dan tidak berbelit seperti sebelumnya.

“UMKM sudah terbukti sangat potensial membuat ekonomi Indonesia terus tumbuh. Selain itu juga UMKM menyerap banyak sekali tenaga kerja dan sudah tentu akan mengurangi pengangguran,” tegas Donny.

Ia juga mengingatkan agar masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan secara ketat saat beraktivitas. Untuk itu menjaga diri sendiri dan mengingatkan masyarakat tentang penerapan protokol kesehatan sangat penting.

Sementara itu, Ketua Umum Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Pemuda Anshor, Abdul Rozak mengapresiasi langkah inovatif yang dilakukan oleh Kantor Staf Presiden dengan mendatangi langsung masyarakat untuk mendengarkan berbagai permasalahan dan menjelaskan kesimpangsiuran informasi yang beredar di masyarakat terkait berbagai isu.

“Harapan kami ‘KSP Mendengar’ jangan hanya berhenti sekadar menjadi kegiatan seremonial namun diperkuat menjadi jaringan komunikasi Istana dan masyarakat terutama terkait menangkal berita bohong dan informasi yang menyesatkan di masyarakat maupun di sosial media,” kata Abdul Rozak.Sebelumnya kegiatan KSP Mendengar telah digelar di Serang, Banten dengan melibatkan sejumlah pimpinan organisasi masyarakat sipil dan kepemudaan.